Cara Download File Di Scribd Gratis

Syukur lagi sempat posting. kali ini Syarif ingin berbagi ilmu yang sangat mudah namun sangat berguna. kali ini saya akan membagi trik seputar bagaimana mendownload file di website Scribd. sekalian saya untuk membackup informasi ini ke blog karena sewaktu-waktu saya dapat dengan mudah untuk mendapatkannya pada saat saya lupa caranya.

Bagi anda yang senantiasa bergantung pada internet untuk mencari tugas-tugas kuliah, mungkin tips ini bisa jadi bermanfaat. ketika anda mencari sebuah contoh makalah ataupun laporan sekaligus, kita sering mendapatkan file yang sesuai dengan apa yang kita cari di Scribd. saya sendiri mengalaminya. (sedikit berbagi pengalaman), ketika saya sedang mencari sebuah makalah untuk tugas kuliahku, saya berhasil mendapatkannya dan file itu ternyata dari scribd. file dari scribd hanya dapat dibaca tetapi hanya sebagian dan tidak bisa untuk di copy paste karena susunannya akan berantakan. kita diminta untuk mendownloadnya namun langkah yang mereka berikan sangatlah rumit dan biasanya berbayar.


Tips kali ini akan menjawabnya.

  • Cari dokumen yang anda butuhkan, lihat urlnya. Contoh :  http://www.scribd.com/doc/76168196/I-Just-Want-My-Pants-Back-by-David-J-Rosen-Excerpt 
  • Catat ID Dokumen yang di cetak merah diatas karena ID tersebut yang akan menentukan alamat file yang kita inginkan.
  • Buka internet download manager anda lalu klik add url, masukkan url dibawah ini : www.scribd.com/mobile/documents/ID dokumen/download atau bisa anda masukkan url tersebut pada browser langsung.
  • Kemudian ganti kata "ID dokumen" dengan ID yang tercetak merah pada link dokumen kalian. kemudian start download.
  • Setelah terdownload, maka anda harus me-rename file yang bernama download tadi dengan judul ditambah ekstensi .pdf diakhirnya jika file tersebut belum memiliki ekstenasi.
  • File dari scribd berhasil didownload dengan gratis .
 Sekian dari saya. semoga bermanfaat.



Cara Download File Di Scribd Gratis